Edukasi Keuangan Keuangan
Feb 27, 2015

Mengatur Keuangan Menggunakan Aplikasi Keuangan Android

Di jaman modern seperti sekarang ini, sangat jarang mendapatkan orang yang tidak menggunakan Android, minimal dalam handphone Android. Sebagian besar sudah sangat tergantung dengan media ini. Hal ini adalah sesuatu yang wajar mengingat keberadaan Android di tengah tengah masyarakat terbilang sangat vital.

Android dapat membantu banyak pekerjaan manusia, dan tentunya menjadi lebih cepat juga. Misalnya, dengan adanya aplikasi whatsap, line, dan lain sebagainya, Anda tidak harus menunggu lama untuk mengirim sebuah pesan karena yang digunakan adalah sistem chatting. Selain itu, hal lain juga akan sangat terbantu dengan adanya Android, misalnya adalah dalam hal pengaturan keuangan. Ada banyak aplikasi keuangan Android tersedia bagi Anda. Anda cukup mengunduhnya di playstore.

Berikut ini adalah beberapa aplikasi yang diakui sangat membantu dan juga baik dalam hal mengatur keuangan di banding aplikasi keuangan Android yang lainnya.

Expense Manager

Aplikasi pertama yang bisa Anda unduh bernama Expense Manager. Aplikasi ini adalah yang paling populer dalam hal mengatur keuangan Anda. Aplikasi ini dapat mengontrol atau menambah pengeluaran. Selain itu, aplikasi ini juga dapat melakukan estimasi anggaran sesuai dengan keinginan Anda, misalnya apakah Anda menginginkan melakukan estimasi tersebut sehari sekali, seminggu sekali, sebulan sekali atau setahun sekali. Selain itu, pengeksporan file menjadi file excel juga mungkin untuk dilakukan menggunakan aplikasi ini. Hal ini tentunya akan sangat membantu Anda, terutama jika Anda ingin memeriksanya kembali melalui komputer atau laptop Anda. Hal yang menakjubkan dari aplikasi ini adalah bahwa ia bisa mengingatkan penggunanya menggunakan fitur alarm yang ada tantang tagihan yang sudah seharusnya dibayar namun belum dibayar.

Mint

Aplikasi keuangan Android selanjutnya adalah Mint. Aplikasi ini juga tak kalah populer dengan aplikasi pertama. Aplikasi yang satu ini memiliki fungsi dan juga fitur yang dapat membantu seluruh kebutuhan penggunanya dalam bidang keuangan. Bahkan, CNN Money, PC Magazine, Wired dan lainnya juga memuji kecanggihan kerja aplikasi ini. Yang menarik adalah bahwa aplikasi ini dapat memberikan kemudahan untuk mengatur keuangan para penggunanya hanya melalui satu layar saja. Fitur – fitur yang tersedia antara lain adalah dapat mengatur seluruh keuangan dari satu layar smartphone Anda mulai dari akun bank tabungan, giro, pinjaman kredit dan bahkan rekening pensiun juga bisa. Yang menarik adalah Anda dapat memonitor arus kas atau pun transaksi yang terjadi selama satu bulan. Aplikasi ini juga dapat membantu Anda mengelola pendapatan Anda. Anda tidak perlu khawatir juga karena aplikasi ini sangat top dalam hal keamanannya, yaitu dilengkapi sistem keamanan berupa aktivasi passcode.

MoneyWise

Aplikasi selanjutnya bernama MoneyWise. Aplikasi ini membantu Anda dalam memahami posisi keuangan Anda. Ada banyak fitur dalam aplikasi ini, salah satunya berupa grafik. Grafik ini memungkinkan kita untuk menyorot satu set data terhadap yang lain. Kelebihan utama aplikasi ini adalah dapat memproyeksikan keuangan Anda secara rinci dan juga informatif.

Money Control by AGBA Android Apps

Aplikasi keuangan Android yang satu ini dapat mengontrol keuangan Anda berdasarkan gaji yang Anda terima setiap bulannya. Aplikasi ini akan mencatat setiap pengeluaran Anda dan akan ditampilkan dalam bentuk grafik.

Uang Ku – Expense Tracker

Uang Ku merupakan aplikasi lokal asal Indonesia yang paling populer di Indonesia. Aplikasi ini dapat mengategorikan pengeluaran kita dalam beberapa kategori built in. Jadi, secara otomatis, aplikasi ini akan mengelompokkan sendiri mana yang termasuk pengeluaran.


×