Artikel Kesehatan
Agu 6, 2015

Breastfeeding and Work – Let’s Make It Work

Pekan Menyusui Sedunia dirayakan setiap tahunnya dimulai dari tanggal 01 sampai 07 Agustus, dengan lebih dari 170 negara ikut berperan serta dalam rangka meningkatkan program menyusui yang akan meningkatkan kesehatan bayi dari seluruh negara di dunia. Kegiatan menyusui melalui ASI adalah cara terbaik untuk nutrisi yang dibutuhkan bayi.

10 fakta dari menyusui ASI :

  • WHO merekomendasikan untuk pemberian ASI ekslusif selama 6 bulan pertama dimulai dari 1 jam sejak kelahirannya dan harus diberikan sesuai dengan keinginan bayi, sesering mungkin baik siang ataupun malam. Pemberian melalui botol atau dot sebisa mungkin dihindarkan. Dilanjutkan dengan pemberian makanan tambahan saat bayi menginjak 6 bulan sebagai pendamping ASI (M-PASI) sampai bayi berusia 2 tahun atau lebih seperti buah dan sayuran yang dilunakkan.
  • ASI merupakan makanan yang paling ideal untuk bayi karena siap sedia dan tidak memerlukan biaya apapun serta mengandung semua nutrisi yang dibutuhkan untuk perkembangan kesehatan bayi. Selain aman, ASI juga mengandung antibodi yang membantu melindungi bayi dari berbagai penyakit seperti diare dan pneumonia sebagai penyebab terbesar kematian bayi di seluruh dunia.
  • Manfaat pemberian ASI ekslusif bagi ibu adalah sebagai kontrasepsi alami dalam mencegah risiko kehamilan setelahnya walau tidak dapat dipungkiri kegagalannya namun 98 % terlindungi. Pemberian ASI juga dapat mengurangi risiko terkena kanker payudara dan kanker rahim, Diabetes Mellitus dan depresi setelah melahirkan.
  • Keuntungan pemberian ASI dalam jangka panjang yaitu terbentuknya kekebalan tubuh dan kecerdasan yang lebih baik serta mengurangi resiko terjadinya obesitas dan diabetes pada nantinya..
  • Susu formula dengan ASI sangatlah tidak sama baik dalam komposisinya dan penyajiannya yang tidak efisien.
  • Pada ibu yang terinfeksi HIV dapat menularkan infeksi tersebut selama kehamilan, persalinan dan juga menyusui. WHO merekomendasikan untuk ibu menyusui yang terinfeksi HIV harus meminum anti retro viral (ARV) dan mengikuti aturan WHO, karena ARV yang diberikan dapat menurunkan risiko dari HIV itu sendiri.
  • Ada beberapa peraturan tegas dalam pemberian susu pengganti ASI baik dalam pemberian informasi yang jelas, promosi, dan contoh produk kepada ibu hamil, menyusui, atupun keluarganya.
  • Dukungan kepada ibu yang menyusui sangatlah penting dalam meningkatkan kesadaran dan pengetahuannya .
  • Pemberian ASI pada wanita pekerja harus didukung oleh kondisi tempat yang bersih, nyaman dan aman.
  • Makanan pendamping perlu diperkenalkan kepada bayi di samping ASI setelah bayi berusia 6 bulan dan tidak disarankan untuk mengurangi porsinya, penyediaan makanan tidak boleh diberikan dalam botol, namun memakai sendok ataupun gelas, serta harus bersih dan aman.

Mari kita secara bersama-sama mendukung Pekan Menyusui Sedunia 2015 mengingat betapa pentingnya ASI bagi pertumbuhan dan perkembangan bayi sebagai generasi penerus bangsa.

breastfeeding

breastfeeding 2

 

 Source : WHO, WBW, kepripeduliASI


×